Organisasi adalah
suatu kelompok orang dalam suatu wadah untuk tujuan bersama. Dalam organisasi
ada hal-hal penting yang harus diperhatikan untuk mencapai tujuan bersama,
dibawah ini merupakan hal-hal penting yang dibutuhkan dalam berorganisasi :
1. Sebuah
organisasi harus memiliki pimpinan dan bawahan
Keduanya saling
melengkapi dan memang sudah kodratnya ditakdirkan berbeda. perbedaan tersebut
jelas terlihat dari income yang diperoleh pimpinan dan bawahan akan berbeda
karena jelas tugas dan tanggung jawab antar keduanya juga berbeda.
2.
Perlu adanya kerja sama dan koordinasi yang baik
Kerja sama dan koordinasi sangat penting
dalam beroganisasi karena keduanya dapat menimbulkan kekompakan berkerja, dan
keduanya saling berhubungan karena Koordinasi adalah penyelarasan secara
teratur atau penyusunan kembali kegiatan-kegiatan yang saling bergantung dari
individu-individu untuk mencapai tujuan bersama. Untuk memenuhi koordinasi yang
baik diperlukan kerja sama untuk menyusun kembali kegiatan-kegiatan untuk
mencapai tujuan bersama.
3.
Memiliki Visi dan Misi yang menjadi tujuan
organisasi
Visi merupakan gambaran masa depan dalam
lembaga yang kita tekuni, sementara Misi adalah apa yang dapat dilakukan untuk
mencapai gambaran masa depan atau langkah-langkah dan strategi untuk mecapai
visi. Jadi Visi dan Misi juga sangat penting dalam beroganisasi karena visi dan
misi terdapat tujuan & gambaran masa depan suatu lembaga, seperti suatu
perusahaan mempunyai visi dan misi artinya perusahaan tersebut mempunyai
langkah-langkah dan startegi untuk mecapai masa depan yang didambakan
perusahaan.
4. Adanya pembagian tugas dengan baik pada para
anggotanya Memahami mekanisme proses pelaporan dari anggota paling bawah sampai
kepada pimpinan yang paling atas. Dengan kata lain, anggota paling bawah tidak
diperkenankan memberikan laporan langsung kepada peminpin organsiasi paling
atas tetapi wajib melalui kepala bagian (coordinator) masing-masing bidang.
Referensi :
http://dhani2009.wordpress.com/2011/01/01/beberapa-hal-yang-penting-dalam-organisasi/